Motivasi Warga, Babinsa Bersama Pemdes Bangun Demplot Han Pangan

    Motivasi Warga, Babinsa Bersama Pemdes Bangun Demplot Han Pangan
    (Foto istimewa) Babinsa Bersama Pemdes Bangun Demplot Han Pangan

    KUDUS – Guna mendukung ketahannan pangan di lahan sempit dan meningkatkan ekonomi warga masyarakat saat ini banyak cara yang bisa ditempuh dan tidak hanya mengandalkan di sektor perindustriaan saja, namun dapat dilakukan oleh warga masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan yang ada di lingkungan masing-masing. Seperti halnya budidaya Ikan Nila menggunakan terpal.

    Menyikapi hal tersebut dalam rangka mendukung ketahanan pangan, Serda Nur Syahid Babinsa Koramil 01/Kota bersama Pemdes membuat Demplot ketahanan pangan budidaya ikan nila menggunakan kolam terpal di Desa Kauman Kecamatan Kota Kabupaten Kudus, Kamis (19/01/2023).

    Serda Nur Syahid mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah memberi motivasi kepada warga masyarakat dalam memanfaatkan lahan pekarangan serta mendukung progam ketahanan pangan.

    “Saya bersama Pemdes mengajak kepada masyarakat agar lahan pekarangan yang masih kosong supaya dimanfaatkan, baik itu budidaya ikan, tanaman polyback dan lain sebagainya”, ujarnya.

    Dengan adanya usaha perikanan tersebut, merupakan salah satu usaha untuk mewujudkan ketahanan pangan warga masyarakat, jangan hanya di sektor perindustrian namun warga masyarakat harus mempunyai semangat yang tinggi untuk memanfaatkan lahan pekarangan yang ada di tempat masing-masing yang dapat memberikan nilai tambah secara ekonomi. Pungkasnya.

    Redaktur : Pendim 0722/Kudus

     

     

    kudus jateng kodim 0722/kudus
    sutrisno

    sutrisno

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Serangan DBD, Babinsa Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Kodim 0722/Kudus Melaksanakan SKJ...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Bersama Ketum Dharma Pertiwi Resmikan Kantor Dharma Pertiwi di Menteng
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional

    Tags